Friday, March 21, 2008

Jagalah Hati

Memang tak mudah untuk menjaga hati, agar selalu dalam keadaan yang bersih, tanpa rasa iri, tanpa rasa dengki, serta penyakit-penyakit hati lainnya. Mungkin karena itu pulalah kita selalu harus diingatkan makna penting untuk menjaga hati kita, sebagaimana syair lagu yang dipopulerkan oleh dai kondang AA Gym:

Jagalah hati
Jangan kau kotori
Jagalah hati
Lentera hidup ini...

Entah dengan niat yang sama, untuk menjaga hati dari segala penyakit hati, ataukah menjaga hati dari kemungkinan tercuri (barangkali oleh pencuri hati? he..he..), hari ini setidaknya tujuh mahasiswa program magister di Departemen Teknik Kimia NCKU, seperti kompak ingin menjaga hati mereka masing-masing. Setidaknya, begitulah yang terpampang pada chat status instant messenger mereka:


  • Devi : Jagalah hatiiiiiiiiiiiiii...sip2...
  • Eva : Jagalah hati, jangan kau kotori...Jagalah hati lentera hidup ini
  • Hanik : Jagalah hati, hihihi
  • Nanik : Kenapa... hrs jaga hati?
  • Netta : Jagalah hati huk huk
  • Novita : "Jagalah hati... " (seems to be a big challenge, doesn't it?!?) ^ ^
  • Siti : Jagalah hati... hiks hiks

Sinta, mahasiswa NCYU, yang bingung dengan kekompakan kawan-kawannya di NCKU, menulis chat statusnya sebagai berikut: koq pada "jagalah hati" semua statusnya? ah... ikutan ya... "JAGALAH...KEBERSIHAN !!"

No comments: